oleh

Sudin SDA Kepulauan Seribu Cat Ulang Tanggul di Pulau Pramuka

Jakarta – Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kepulauan Seribu mengecat ulang tanggul di Sisi Utara Pulau Pramuka, RT 01/04, Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

Kepala Suku Dinas SDA Kepulauan Seribu, Hendri mengatakan, kegiatan pengecatan ulang ini dilakukan untuk mempercantik tanggul abrasi di lokasi. Pengecatan yang dimulai sejak 5 April 2022 ini melibatkan tujuh personel.

Baca Juga  Gerak Cepat KSAD Jenderal Dudung Tangani Kasus di Papua

“Pengecatan dilakukan dalam rangka pemeliharaan agar tanggul terlihat lebih cantik,” ujarnya dikutip beritajakarta.id, Jumat (8/4/2022).

Ia menjelaskan, pengecatan tanggul yang memiliki lebar 95 sentimeter dan tinggi dinding 30-50 sentimeter ini dikerjakan sepanjang 76 meter dengan warna kuning, cokelat, biru dan hijau.

“Dengan dicat warna-warni, tanggul jadi terlihat terang dan indah. Sehingga bisa menjadi daya tarik para wisatawan,” tandasnya. (*/cr1)

Baca Juga  60 Sekolah Tingkat SD Hingga SMA di Jakarta Pusat Persiapkan PTM

News Feed